Bisnis masa pandemi covid-19

September 02, 2020

 Tugas : Pada masa pandemi covid-19 ini banyak usaha yang mengalami gulung tikar (bangkrut). Jika kamu seorang wirausaha, usaha apakah yang ingin kamu buat atau ciptakan yang memiliki peluang besar saat ini? Berikan alasan kenapa kamu memilih usaha tersebut? Catatan : cari usaha selain usaha membuat masker, hand sanitizer dan disinfektan.

Saya berencana membuat usaha toko obat karena toko obat menjual obat-obatan serta vitamin yang dibutuhkan masyarakat, saya juga berencana menyediakan obat beserta vitamin secara online. Walaupun sedang pandemi covid-19, toko obat akan tetap berjalan dan kecil kemungkinan gulung tikar. Apabila pandemi covid-19 berakhir pun, toko obat akan tetap berjalan juga karena masyarakat memerlukan obat-obatan apabila sakit dan membutuhan vitamin untuk meningkatkan daya tahan tubuh dari penyakit.

 

A. Persiapan Memulai Bisnis

1. Mulai mencari tahu tentang berbagai jenis obat dan khasiatnya.

2. Mempelajari efek samping yang bisa ditimbulkan oleh obat-obatan jenis tertentu.

3. Mencari produsen untuk memasok obat-obatan di toko obat.

 

B. Strategi Bisnis

1. Memilih tempat usaha yang strategis.

2. Meletakkan obat-obatan yang paling banyak dicari di etalase toko sehingga tidak sulit untuk menjangkaunya.

3. Selalu cek tanggal kedaluwarsa obat-obatan yang  dimiliki.

4. Menjaga selalu kebersihan tempat usaha.

 

C. Hambatan Bisnis

1. Adanya pesaing dengan jenis usaha yang sama.

2. Maraknya penjualan obat palsu.

 

You Might Also Like

0 komentar

Popular Posts

Translate